LRT Jabodebek Rampung, Hari Ini Uji Coba dan Promo Tarifnya Hanya 1 Rupiah Saja

avatar Artik

JAKARTA | ARTIK.ID - PT Kereta Api Indonesia (KAI) Divisi LRT Jabodebek mengumumkan bahwa pendaftaran uji coba LRT Jabodebek sudah dibuka sejak hari ini.

Masyarakat yang tertarik bisa mendaftar melalui link yang tersedia di web atau media sosial resmi KAI LRT Jabodebek. Dengan tarif Rp 1 saja, masyarakat bisa menikmati perjalanan dengan LRT Jabodebek selama periode uji coba yang berlangsung dari tanggal 12 Juli hingga 15 Agustus 2023.

Baca Juga: Perkuat Integrasi Transportasi Nasional, KAI Group Layani 299 Juta Penumpang pada 2024

"Kami mengundang masyarakat untuk mencoba LRT Jabodebek yang merupakan salah satu solusi transportasi massal di wilayah Jabodebek. Silakan daftar segera melalui link yang kami bagikan di media sosial kami pada tanggal 10 Juli 2023," ujar Manager PR PT LRT Jabodebek, Kuswardojo.

"Jadi tanggal 12 Juli sampai 15 Agustus 2023 kita akan soft launching , hanya peserta yang mendapat konfirmasi yang bisa mengikuti uji coba ini," kata Kuswardo

Kuswardojo mengatakan bahwa dalam satu hari pihaknya akan menyiapkan empat perjalanan untuk soft launching atau uji coba dengan penumpang terbatas. Dimana dalam satu rangkaiannya diberi kuota penumpang sebanyak 150 orang penumpang.

Artinya, akan ada kurang lebih 600 masyarakat yang bisa ikut perjalanan menjajal LRT dalam satu hari.

Baca Juga: Dosen ITS Ditunjuk Perbaiki Desain LRT Jabodebek Agar Lebih Aerodinamis

"Dalam satu hari kita menyiapkan empat perjalanan untuk soft launching, artinya akan ada lebih kurang 600 masyarakat yang bisa ikut dalam perjalanan itu," ujarnya.

Kuswardojo menyebut tidak ada persyaratan khusus untuk masyarakat yang ingin menjajal naik transportasi massal LRT. Masyarakat hanya perlu memastikan untuk membawa kartu uang elektronik mereka yang masih aktif untuk taping masuk di stasiun.

"Tidak ada persyaratan. yang jelas nanti pada saat perjalanan jangan lupa untuk pastikan membawa KMT atau kartu uang elektronik mereka yang masih aktif dan bisa digunakan untuk tapping di stasiun," jelasnya.

Baca Juga: Jokowi Mengajak Dubes ASEAN Naik MRT Menuju Peluncuran Multi Trip Edisi Khusus

Bagi masyarakat yang ingin menjajal LRT Jabodebek selama masa uji coba dengan penumpang terbatas bisa melakukan pendaftaran melalui link yang tersedia di akun Instagram resmi LRT Jabodebek (@lrt_jabodebek). Link pendaftaran itu nantinya bisa diklik nanti kemudian bisa isi formulir pendaftaran tersebut, dan pastikan mereka mengikuti setelah mendapatkan konfirmasi dari pihak LRT Jabodebek.

(ara)

Editor : Fudai