Jakarta Pusat Optimis Juarai Kompetisi Ketangkasan Pemadam Kebakaran di JFFC 2024

Reporter : Fuart

JAKARTA | ARTIK.ID - Kompetisi Jakarta Fire Fighter Challenge (JFFC) Tahun 2024 kembali digelar. Kompetisi para personel Pemadam Jakarta dari seluruh sektor se-Jakarta untuk adu kekuatan dan ketangkasan dalam JFFC2024.

Kepala Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Pusat, Asril Rizal mengatakan, Kompetisi yang penuh adrenalin ini akan menguji keterampilan, kecepatan, dan ketangguhan para pemadam kebakaran dalam menghadapi halang rintang.

Baca juga: Kebakaran Kembali Melanda Kawasan Gunung Batok Bromo, 50 Hektar Lahan Hangus

Baca Juga:

"Adapun kategori perlombaan yang akan digelar, yaitu Braveheart Challenge dan Hose Laying," ungkapnya.

Kompetisi Antarsektor Se-Jakarta Pusat diikuti oleh 9 tim yang terdiri atas 8 perwakilan sektor kecamatan di wilayah Jakarta Pusat dan 1 tim dari Seksi Operasi.

Baca juga: Kunker ke Sorong, Wapres Ma’ruf Amin Tinjau Perkembangan Pembangunan dan Serahkan Beasiswa

Sebelumnya, Suku Dinas Gulkarmat Kota Jakarta Barat telah melakukan persiapan dan pemanasan Skill Kompetisi

Kegiatan tersebut diselenggarakan untuk meningkatkan keterampilan dan kesiapsiagaan para petugas dalam menangani situasi darurat kebakaran, serta memperkuat kerja sama tim antarsektor.

Baca juga: LaNyalla Minta 13 Kepala Daerah Lakukan Mitigasi Terkait Ancaman Kemarau Panjang

"Kegiatan ini digelar sebagai ajang pemanasan di tingkat wilayah, sebelum nantinya akan bertanding dalam perlombaan Jakarta Fire Fighters Challenge (JFFC) Tahun 2024," pungkasnya.

Dengan latihan yang gigih dan serius, Ia juga menambahkan bahwa perwakilan dari Jakarta Pusat optimis untuk mendapat gelar juara.

Editor : Fudai

Peristiwa
10 Berita Teratas Pekan Ini
Berita Terbaru