Hasyim Lantik Anggota KPU Baru, Minta Segera Beradaptasi dengan Ritme Kerja Pemilu

Foto: Dok KPU RI
Foto: Dok KPU RI

JAKARTA | ARTIK.ID - Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari melantik 190 anggota KPU baru untuk 1 Provinsi dan 37 Kabupaten/Kota di 10 Provinsi Periode 2024-2029. Pelantikan berlangsung di Ruang Rapat Utama KPU, Minggu (24/3/2024).

Hadir dalam pelantikan tersebut, Anggota KPU RI Parsadaan Harahap, August Mellaz, Idham Holik, dan Betty Epsilon Idroos, serta jajaran Pejabat Eselon I dan II di Lingkungan KPU, Ketua, Anggota, dan Sekretaris dari KPU yang dilantik.

Baca Juga: Menghadapi Kotak Kosong, Harus Membuktikan Seberapa Kuat Eri Cahyadi di Mata Warga Surabaya

Dalam sambutannya, Hasyim berpesan kepada anggota KPU yang baru dilantik untuk bekerja berlandaskan pada ketentuan perundang-undangan dan aturan terkait pemilu.

Baca Juga: KPU Surabaya Kenalkan si Mbois, Siap Memilih dan Berdemokrasi untuk Surabaya

"KPU adalah organisasi nasional dan hierarkis yang terdiri dari komisioner dan sekretariat. Disiplin, kekompakan, dan kerja sama dengan stakeholder sangat dibutuhkan untuk mendukung kerja-kerja kepemiluan," tegas Hasyim.

Hasyim juga mengingatkan anggota KPU baru untuk segera beradaptasi dengan ritme kerja kepemiluan dan pilkada, serta menyiapkan mental, jasmani, dan rohani dengan tetap berdoa kepada Tuhan.

Baca Juga: KPU Surabaya Kenalkan si Mbois, Siap Memilih dan Berdemokrasi untuk Surabaya

(red)

Editor : Fudai