JAKARTA - Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) menyampaikan informasi terbaru mengenai seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2025, termasuk jadwal pendaftaran dan potensi pembukaan formasi baru.
Status Pembukaan Formasi CPNS 2025
Hingga saat ini, Kemenpan-RB belum dapat memastikan apakah penerimaan CPNS 2025 akan dibuka. Hal ini terkait dengan penyesuaian jadwal pengangkatan CPNS 2024, yang awalnya direncanakan berlangsung dari 22 Februari hingga 23 Maret 2025, namun diundur menjadi paling lambat Juni 2025 untuk CPNS, sementara pengangkatan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) ditargetkan selesai pada Oktober 2025.
Baca Juga: BKN Terbitkan Surat Edaran Penting Terkait Pengangkatan PPPK dan CPNS 2024
“Kami fokus menyelesaikan pengangkatan CPNS 2024 terlebih dahulu. Tahun lalu cukup ramai, dan penundaan ini dilakukan dengan pertimbangan tertentu yang sudah kami sampaikan sebelumnya,” ujar Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Rini Widyantini, dalam konferensi pers di Jakarta, Senin (17/3/2025).
Rini menambahkan bahwa pemerintah tengah melakukan pemetaan ulang terhadap kebutuhan Aparatur Sipil Negara (ASN) di berbagai instansi. Evaluasi ini mencakup jumlah pegawai yang dibutuhkan serta kompetensi yang sesuai dengan tantangan pemerintahan mendatang.
“Saya belum bisa memastikan formasi CPNS 2025. Saat ini, fokus kami masih menyelesaikan pengangkatan CPNS 2024,” kata Rini.
Penyesuaian Jadwal Pengangkatan CPNS 2024
Pemerintah sebelumnya menunda pengangkatan CPNS 2024 menjadi Oktober 2025 untuk CPNS dan Maret 2026 bagi calon PPPK. Meski dipercepat, kebijakan ini masih belum sesuai dengan rencana awal yang menargetkan pengangkatan pada Februari–Maret 2025.
Rini menjelaskan bahwa salah satu alasan penundaan adalah perbedaan waktu antara tanggal pengangkatan dalam Surat Perintah Melaksanakan Tugas (SPMT) dan waktu efektif mulai bekerja. Kondisi ini kerap menyebabkan penundaan dalam penugasan CASN di instansi masing-masing.
“Pemerintah, melalui Kemenpan-RB dan Badan Kepegawaian Negara (BKN), melakukan penyesuaian ini untuk memastikan proses pengangkatan CASN berjalan optimal dan memberikan manfaat nyata bagi pelayanan masyarakat,” tambahnya.
Baca Juga: Pemkab Kaimana Gelar Simulasi CAT CPNS untuk 1.669 Peserta
Bocoran Formasi CPNS 2025
Informasi mengenai jumlah formasi CPNS 2025 menjadi perhatian publik. Menurut Kemenpan-RB, jumlah formasi yang dibuka nantinya bergantung pada evaluasi formasi kosong dari seleksi CPNS 2024.
Selain itu, jumlah formasi CPNS 2025 diprediksi meningkat seiring bertambahnya jumlah kementerian dalam pemerintahan Prabowo-Gibran dibandingkan periode sebelumnya.
“Kita akan melihat hasil evaluasi kebijakan yang sedang berjalan. Mudah-mudahan CPNS 2025 tetap ada,” ujar Mohammad Averrouce, Kepala Biro Data, Komunikasi, dan Informasi Publik Kemenpan-RB.
Portal Resmi Seleksi CPNS 2025
Mengingat tingginya minat masyarakat terhadap seleksi CPNS, calon pelamar diimbau untuk selalu mengakses informasi dari sumber resmi guna menghindari berita hoaks. Berikut beberapa portal resmi terkait CPNS:
- Website BKN:bkn.go.id
- Portal Kemenpan-RB:menpan.go.id
- Akun Media Sosial Resmi:Akun resmi BKN dan Kemenpan-RB di berbagai platform
- Portal SSCASN:bkn.go.id
Masyarakat diingatkan untuk tidak mudah percaya pada informasi yang tidak jelas sumbernya dan selalu memastikan keakuratan berita sebelum menyebarkannya.
30 Instansi dengan Pelamar CPNS 2024 Paling Sedikit
Berikut daftar 30 instansi pusat yang memiliki jumlah pelamar CPNS 2024 paling sedikit berdasarkan data terbaru dari BKN:
- Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan
- Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi
- Badan Riset dan Inovasi Nasional
- Sekretariat Jenderal Komnas HAM
- Sekretariat Jenderal MPR
- Badan Pembinaan Ideologi Pancasila
- Sekretariat Jenderal WANTANNAS
- Badan Nasional Penanggulangan Terorisme
- Sekretariat Jenderal Komisi Yudisial
- Badan Informasi Geospasial
- Badan Narkotika Nasional
- Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan
- Sekretariat Jenderal Dewan Perwakilan Daerah
- Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal
- Sekretariat Jenderal Dewan Nasional Kawasan Ekonomi Khusus
- Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah
- Lembaga Administrasi Negara
- Badan Keamanan Laut RI
- Badan Nasional Penanggulangan Bencana
- Badan Siber dan Sandi Negara
- Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia
- Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian
- Badan Kepegawaian Negara
- Komisi Pemberantasan Korupsi
- Kementerian Luar Negeri
- Perpustakaan Nasional RI
- Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak
- Arsip Nasional Republik Indonesia
- Kementerian Pemuda dan Olahraga
- Kementerian Perdagangan
Itulah informasi terbaru mengenai jadwal pendaftaran CPNS 2025, bocoran formasi, serta daftar instansi dengan peluang seleksi lebih besar. Calon pelamar diharapkan tetap mengikuti perkembangan resmi agar mendapatkan informasi yang akurat dan terpercaya.
Editor : Fudai