GIANYAR | ARTIK.ID - Menjelang Pemilihan Umum, khususnya di Tulikup, tiga hari jelang hari pemungutan suara, masyarakat setempat menunjukkan keteguhan hati dan kesolidan mereka. Tidak tergoda oleh serangan pajar dan tetap komitmen untuk memilih putra daerah, masa tenang dijalani dengan penuh kepercayaan.
Calon Anggota DPRD Kabupaten Gianyar dari Dapil Kecamatan Gianyar, Nomer Urut 8 dari PDIP, I Gusti Ngurah Ketut Winata atau Ajik Mambo (GNW), menyampaikan keyakinannya dalam menghadapi masa tenang. Meskipun telah memasuki periode masa tenang, Ajik Mambo menekankan perlunya tetap waspada terhadap potensi serangan pajar atau oknum yang mungkin mencoba merusak kesolidan suara warga.
Baca Juga: Gerakan Koperasi Gianyar Beri Bantuan pada Dadong Nengah Sumerti Merawat Tiga Cucu Yatim
"Kita sudah masuk masa tenang, tetapi kita harus tetap waspada. Meskipun konstituen sudah sholit untuk mendukung saya sebagai putra daerah, kita tidak boleh lengah. Oknum yang tidak bertanggung jawab bisa saja mencoba merusak dan memecah belah suara," ujar Ajik Mambo pada pertemuan dengan media pada Minggu, 11 Februari 2024.
Ajik Mambo juga menyoroti isu yang santer beredar mengenai serangan fajar. Meskipun waspadanya tinggi, Ajik Mambo tetap yakin bahwa masyarakat akan tetap solid dan setia pada komitmen awal mereka untuk memilih putra daerah.
Baca Juga: Warga Tulikup Solid dan Waspada Jelang Pemilu, Jaga Komitmen pada Putra Daerah
"Dalam menghadapi isu serangan fajar, saya tetap yakin masyarakat akan tetap solid mendukung saya sesuai dengan komitmen di awal sebagai putra daerah. Saya sudah kumpulkan tim pemenangan di semua daerah untuk menjaga suara dan menghindari godaan kenikmatan sesaat yang bisa merugikan selama lima tahun ke depan," tambahnya.
Dalam upayanya untuk menghindari godaan "money politics" yang melanggar ketentuan undang-undang pemilu, Ajik Mambo tidak hanya memberikan pemahaman melalui edukasi kepada masyarakat, tetapi juga bersama timnya melakukan kegiatan keagamaan dengan bersama-sama ke pura untuk bersembahyang, berharap agar pemilu berjalan lancar dan damai.
Baca Juga: Warga Tulikup Solid dan Waspada Jelang Pemilu, Jaga Komitmen pada Putra Daerah
"Dengan usaha dan do'a, saya yakin tetap akan lolos dengan target bisa sampai lima ribu suara. Kami berharap masyarakat Tulikup tidak tergoda dengan berbagai godaan dan tetap pada komitmen awal untuk memilih putra daerah yang berdedikasi untuk membangun desa dan memajukan masyarakatnya," pungkas Ajik Mambo, menunjukkan tekad dan optimisme menuju hari pemilihan. (lani)
Editor : Fuart