Khofifah Indar Parawansa Dapat Nomor Urut 2 di Pilgub Jatim, Sebut sebagai Berkah untuk Dua Periode

SURABAYA | ARTIK.ID - Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak, mendapatkan nomor urut 2 dalam pengundian Pilgub Jatim 2024 yang diadakan di Hotel Mercure Surabaya, Senin (23/9).

Khofifah menyebut angka 2 sebagai simbol optimisme dan keberlanjutan menuju dua periode kepemimpinan.

Baca Juga: Kampanye Hari Ketiga, Khofifah Indar Parawansa Dukung Pasar Srimangunan Sampang Tidak Direlokasi

"Alhamdulillah, kami mendapatkan nomor urut 2. Angka ini melambangkan semangat dan optimisme untuk mewujudkan dua periode," ujar Khofifah.

Ia menuturkan bahwa angka tersebut memberikan dorongan untuk melanjutkan pengabdian demi Jawa Timur yang lebih maju, adil dan sejahtera.

Setelah mendapatkan nomor urut 2, Khofifah langsung bersujud kepada gurunya, Nyai Hj Masruroh Wahid, yang memberikan pesan menyejukkan, "khairul umur ausathuha," yang bermakna "yang terbaik adalah yang di tengah-tengah."

Baca Juga: Kampanye di Lamongan, Khofifah Disambut Antusias Nelayan dan Buruh TPI Brondong

Pada kesempatan itu, Khofifah Indar Parawansa menyoroti pencapaiannya selama lima tahun memimpin Jawa Timur, di mana Jatim menjadi salah satu yang paling berprestasi di Indonesia.

Ia menegaskan bahwa kerja keras diperlukan untuk menghadapi tantangan masa depan, terutama dalam menyongsong Indonesia Emas 2045.

Lebih lanjut, Khofifah menegaskan komitmennya bersama Emil untuk mendengarkan aspirasi masyarakat dan bekerja bersama membangun Jawa Timur yang lebih baik.

Baca Juga: UINSA Berikan Gelar Doktor Honoris Causa Dua Tokoh NU, Khofifah Indar Parawansa Disinyalir Kampanye

"Kami siap mengemban amanah dan melanjutkan perjuangan bersama," katanya.

Pasangan Khofifah-Emil diantar oleh sejumlah tokoh, termasuk Kiai Asep Syaifuddin Chalim dan beberapa ulama lainnya. Ratusan pendukung turut menyanyikan yel-yel dan shalawat hingga tiba di lokasi pengundian nomor urut.

Editor : Fudai