Kesulitan Tansportasi, Polsek Grobogan Jateng Jemput Warga untuk Vaksinasi

Artik

JATENG - Polsek Penawangan Grobogan menawarkan jasa penjemputan kepada warga yang hendak mengikuti vaksinasi Covid-19 di Puskesmas Penawangan. Jasa transportasi ini banyak dimanfaatkan para lansia.

Sejak pagi, mobil patroli polisi sudah disiagakan di Puksesmas Penawangan tempat digelar vaksinasi Covid-19. Mobil ini pun bergerak melakukan penjemputan warga yang terkendala sarana transportasi. Setidaknya ada 13 lansia yang dijemput dan ikut dalam vaksinasi ini.

Baca juga: 20 Tahun AKABRI untuk Negeri, Kapolda Jatim Gelar 1000 Dosis Vaksin Anak

“Kami tawarkan kesulitan warga, karena terkendala transportasi mereka harus kami jemput,” kata Kapolres Grobogan melalui Kapolsek Penawangan AKP Deddy Setya.

Baca juga: Vaksinasi Anak Polres Malang Berhadiah 6 Unit Sepeda

Bantuan transportasi ini menjadi salah satu bentuk dukungan kepolisian terhadap suksesnya vaksinasi Covid-19. Sebab banyak warga yang jarak rumahnya dengan puskesmas cukup jauh.

Mereka juga terkendala sarana angkutan sehingga harus mendapatkan dukungan sarana trasnportasi.

Baca juga: Wujudkan Indonesia Sehat, Polres Blitar Kota Gelar Vaksinasi Anak Usia 6 -11 Tahun

Vaksinasi ini untuk meningkatkan kekebalan kelompok dan dilaksanakan dengan protokol kesehatan yang ketat (art)

Editor : Fudai

Peristiwa
10 Berita Teratas Pekan Ini
Berita Terbaru