SURABAYA | ARTIK.ID - Setelah dilanda gempa beberapa waktu lalu, kini Sekolah Dasar Negeri (SDN) Sukamaju 1 di Desa Benjot, Kecamatan Cugenang, Cianjur ini tinggal puing-puing.
Lokasi sekolah itu terleta di pusat gempa yang menyebabkan kerusakan rumah, fasilitas pendidikan, hingga fasilitas kesehatan.
Dilansir dari laman facebook @Presiden Joko Widodo, Jumat (9/12/2022) menyebutkan bahwa, saat ini Presiden sudah memerintahkan Menteri PUPR untuk membangun kembali sekolah dasar tersebut.
"Harus selesai tiga bulan karena anak-anak harus belajar," kata Jokowi.
Pemerintah akan fokus pada pembangunan kembali rumah dan fasilitas-fasilitas umum yang rusak akibat bencana gempa itu.
"Untuk rumah dan fasilitas umum yang berada di zona merah, pemerintah akan merelokasi bangunannya ke tempat yang lebih aman," pungkas Jokowi.
(diy)