53 Unit Rumah Warga di Kalibaru Banyuwangi Direndam Banjir

avatar Artik
Kondisi banjir yang menggenangi Desa Kalibaru Wetan, Banyuwangi, Jawa Timur.
Kondisi banjir yang menggenangi Desa Kalibaru Wetan, Banyuwangi, Jawa Timur.

BANYUWANGI - Sebanyak 53 unit rumah warga di Banyuwangi terendam banjir, yakni di Desa Kalibaru Wetan, Kecamatan Kalibaru, Banyuwangi, Jawa Timur.

Kejadian tersebut terjadi setelah hujan dengan intensitas tinggi pada Jumat (19/11/2021) pukul 14.35 WIB, kemarin. Ketinggian air pada saat terjadi banjir berkisar antara 50 - 60 sentimeter.

Baca Juga: Sandiaga Uno Kembangkan Paket Wisata 3B untuk Pariwisata Internasional Banyuwangi

BPBD Kabupaten Banyuwangi segera melakukan koordinasi dengan pihak terkait guna melakukan penanganan dan kaji cepat di lapangan.

Baca Juga: Tiga Seniman dan Budayawan Banyuwangi Banyuwangi Raih Anugerah Kebudayaan Indonesia 2024

Baca Juga: Austria Jadi Negara Pertama di Eropa yang Akan Terapkan Kembali Total Lockdown

"Terdapat 53 KK terdampak," ujar Plt. Kepala Pusat Data Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari, Sabtu (20/11/2021).

Baca Juga: Festival Musik Tepi Pantai Banyuwangi Sukses Menarik Ribuan Penonton

Abdul menjelaskan, pihaknya langsung melakukan koordinasi dan gerak cepat guna menyiapkan bantuan untuk warga terdampak. (art)

Editor : Fudai