Setelah 9 Tahun, Difficult and Hard Bangkit dengan ‘Catastrophic’

MALANG - Album terbaru dari Difficult and Hard yang bertajuk "Catastrophic" telah resmi dirilis di berbagai platform digital sejak 9 Maret 2025. Band metallic hardcore asal Malang, Jawa Timur tersebut kembali dengan formasi baru dan semangat yang segar setelah terakhir merilis EP "The Endways of Undying" pada 2016 lalu. 

Album Catastrophic menjadi angin segar bagi para penggemar hardcore dan metal di Malang, menghadirkan eksplorasi musik yang mendalam dengan tema tentang kehancuran yang diciptakan manusia serta perjuangan untuk bangkit dari keterpurukan. Proses penulisan lagu dikerjakan oleh Bagus, Dista, dan Brian.

Baca Juga: Vouga Rilis Video Lirik ‘Drifting Away’, Perpaduan Synth-Pop dan Energi Urban

Difficult and Hard dikenal dengan riff bertempo lambat serta pola musik yang menggabungkan elemen hardcore dan metal era 1990-an. Pengaruh dari Earth Crisis, Unbroken, Harvest, Breath Of Despair, dan Stupid Rascal sangat terasa dalam komposisi musik mereka.

Filosofi di balik nama Difficult and Hard sendiri mencerminkan realitas kehidupan yang sulit dan penuh tantangan, sebagaimana yang tergambar dalam lirik-liriknya.

Difficult and Hard dibentuk pada akhir 2006 dengan formasi awal yang terdiri dari Prast (gitar), Eko (gitar/Burning My Soul), Fery (bass), Erhan (vokal), dan Andik (drum). Pada 2008, mereka bergabung dengan subscene East Coast Empire – Malang City Hardcore, yang membuka kesempatan tampil di berbagai acara seperti Malang Satu Kekuatan, Blast To Judgment, Merdeka Bersatu, Different Direction, Malang Total Hardcore, Mini Party, dan End Of The Era.

Baca Juga: Vouga Rilis Video Lirik ‘Drifting Away’, Perpaduan Synth-Pop dan Energi Urban

Kini, dengan formasi terbaru yang terdiri dari Bagus (vokal), Ikhsan (drum), Pras (gitar), Dista (gitar), dan Brian (bass), Difficult and Hard menghadirkan "Catastrophic" sebagai bukti evolusi musikal mereka. Setiap lagu dalam album ini mencerminkan energi yang eksplosif dan liar, menjadi manifestasi dari observasi mereka terhadap kondisi dunia dan manusia saat ini.

Proses rekaman untuk album Catastrophic dimulai sejak 2024 di Scorpio Studio, dengan Prasetyo sebagai produser yang mengarahkan visi artistik agar tetap tajam dan autentik. Yasa bertindak sebagai perekam sekaligus menangani proses mixing & mastering, memastikan setiap detail musik terdengar optimal. Setelah melalui serangkaian proses produksi, akhirnya "Catastrophic" resmi dirilis pada 9 Maret 2025.

Selain merilis album, Difficult and Hard juga berencana berkolaborasi dengan sembilan ilustrator untuk menginterpretasikan setiap lagu dalam bentuk visual. Karya-karya ini nantinya akan dipamerkan dalam acara showcase launching album "Catastrophic," yang direncanakan berlangsung setelah Hari Raya Idul Fitri 1446 H.

Baca Juga: Vouga Rilis Video Lirik ‘Drifting Away’, Perpaduan Synth-Pop dan Energi Urban

"Catastrophic" kini telah tersedia di berbagai platform digital, termasuk Spotify. Sementara itu, merchandise resmi album ini juga telah dibuka untuk pre-order melalui akun Instagram @difficultandhardofficial dengan harga mulai dari Rp180.000. Untuk informasi lebih lanjut serta potensi kolaborasi, ikuti Difficult and Hard di media sosial mereka dan nantikan berbagai kejutan menarik lainnya dalam waktu dekat. (red)

 

Editor : Fudai