Baca Juga: Peringati HPN 2024, Kapolsek Tumpang Malang Ingin Sinergitas Dengan Pers Berjalan Baik
ARTIK.id MALANG - Dalam memenangkan Pemilihan Umum tahun 2024 dan intruksi ketua umum DPP PDI Perjuangan tentang pemilihan umum tahun 2014, ketua DPC PDI-P Kabupaten Malang Didik Gatot Subroto akan bekerja secara masif untuk memenangkan Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden tahun 2024 ini.
Menurut Didik, pihaknya berkewajiban harus bisa memenangkan Pileg maupun Pilpres tahun 2024 di Kabupaten Malang.
"Dalam kapasitas sebagai Ketua partai sudah menjadi kewajiban saya sebagai ketua DPC PDIP, Kabupaten Malang kita harus menang, kita punya dalam memenangkan Pilpres dan Pileg," beber Didik saat ditemui awak media di Pendopo, Rabu (3/1/2024) siang.
Langkah langkah yang akan ditempuh DPC PDI-P Kabupaten Malang dalam memenangkan Pemilu 2024 bekerja dengan cara yang baik dan benar turun ke masyarakat.
"Bagaimana caranya, ya tentunya kami bekerja dengan cara yang baik dan benar," jelas didik.
Ketua DPC menerangkan, mengacu pada Pemilu 2019 kemaren, pihaknya mampu memberikan angka kemenangan 70 persen untuk dukungan kemenangan Pilpres, bahkan Didik meyakini tahun 2024 bisa meraih kemenangan sama dengan tahun 2019.
"Kalau pada 2019 kemaren kami bisa memberikan kontribusi pada angka 70 persen untuk dukungan Pilpres, dan tahun 2024 minimal sama, walaupun dalam kondisi yang hari ini sedang tidak baik baik saja," terangnya.
Baca Juga: Relawan ABG Deklarasi Dukungan Prabowo-Gibran, Optimis Menang Satu Putaran
Didik mengatakan, dirinya akan menggerakkan struktur partai, mulai anak ranting sampai DPC, Calon Legislatif dan semuanya untuk bergerak bersama-sama dengan program yang berefek pada warga masyarakat.
"Kami yang juga kepanjangan partai, apa yang kami lakukan sebagai kapasitas pimpinan daerah, seluruh program program yang harus memberikan efek elektoral pada warga masyarakat , jadi warga masyarakat tanpa diminta pasti dengan sendirinya akan memberikan pilihan dan dukungannya pada partai kami," tandas Didik.
Didik saat disinggung dalam kondisi hari ini sedang tidak baik baik saja, "Loh sampean sudah tahu sendiri," pungkasnya.
Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri Putri mengeluarkan intruksi bernomor 5775/IN/DPP/XII/2023 itu berisi instruksi yang wajib dilaksanakan oleh semua kader PDIP untuk memenangkan pasangan calon presiden dan calon wakil presiden Ganjar Pranowo-Mahfud Md dalam Pilpres 2024.
Baca Juga: Perkara Gugatan Tanah Milik Alm. H. Hasan Bisri Warga Talangsuko Turen, PN Kepanjen Lakukan PS
Dalam surat itu disebutkan bagi caleg diharapkan memperoleh suara minimal setara atau lebih besar untuk kemenangan Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024.
Bagi caleg yang perolehan suaranya tidak linear dengan perolehan suara Capres dan Cawapres nomor urut 3, maka DPP Partai akan mempertimbangkan caleg tersebut tidak akan dilantik sebagai anggota dewan terpilih Pemilu 2024.
Editor : Bahri