iklan1
iklan1

Truk BBM di Tol Ring Road KM 7 Cengkareng Terbakar, 8 Unit Damkar Dikerahkan

avatar artik.id
  • URL berhasil dicopy
Foto: Tangkapan layar @Humas JakFire
Foto: Tangkapan layar @Humas JakFire

JAKARTA | ARTIK.ID - Terjadi kebakaran pada truk tangki bahan bakar minyak (BBM) di Tol Ring Road KM 7 Cengkareng, Jakarta Barat, Jumat (18/11/2022) malam. 

Warga sekitar yang mengetahui terjadinya kebakaran itu kemudian segera melaporkan ke petugas Damkar DKI. 

Foto: tangkapan layar @Humas JakFireFoto: tangkapan layar @Humas JakFire

Tak menunggu lama, sebanyak 8 unit dengan 40 personil dikerahkan menuju TKP untuk menjinakkan api. 

Dilansir dari Facebook @Humas JakFire, pemadaman mulai beroperasi pukul 21.53 WIB. Api berhasil dilokalisir dan melalui tahap pendinginan hingga pukul 22.54 WIB. 

"Selanjutnya pemadaman berhasil dan dinyatakan selesai," dikutip dari unggahan @Humas JakFire. 

(Diy) 

Editor :