Nikah Masal di Empire Palace Surabaya, Pasangan Termuda Usia 15 Tahun

avatar Artik
Pernikahan Masal di Empire Palace Surabaya
Pernikahan Masal di Empire Palace Surabaya

SURABAYA | ARTIK.ID - Upacara Pernikahan Massal, 120 Pasang Pengantin, berlangsung khidmad di Gedung Empire Palace Surabaya, Selasa (30/08/2022)

Kegiatan itu diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Surabaya, bekerjasama dengan Kementerian Agama (Kemenag) dan Pengadilan Agama Kota Surabaya, serta Gabungan Penyelenggara Acara Pernikahan Kota Surabaya.

Baca Juga: Baktiono Dukung Koperasi Merah Putih Namun Tidak Untuk Konglomerasi

Selain memperingati 77 tahun Kemerdekaan Indonesia, Kemenag juga menyelenggarakan Hari Bakti Kemenag kebahagia 76.

Pernikahan Masal di Empire Palace SurabayaPernikahan Masal di Empire Palace Surabaya

Upacara Isbat Nikah Massal ke 120 pasang "Pengantin Baru" itu diiresmikan oleh Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi.

Eri mengatakan, dengan adanya Pernikahan massal secara agama Islam, maka mereka sah menjadi suami-isteri.

Baca Juga: Puluhan Tahun Akses Air Bersih Dilarang, Gus Afif Sebut PT KAI Zalim Pada Warga Surabaya

"Mereka masing-masing langsung memperoleh Buku Nikah dan dispenduk Capil juga secara langsung memberikan Kartu Keluarga," ujarnya.

Pernikahan Masal di Empire Palace SurabayaPernikahan Masal di Empire Palace Surabaya

Tak hanya itu, sebagai hadiah istimewa, Anak-anak mereka pun langsung dibuatkan Akta Kelahiran, dan pada Kartu Tanda Penduduk (KTP) juga disesuaikan dengan status yang sah.

Baca Juga: DPRD Surabaya Pantau Ketat Pembentukan Koperasi Merah Putih di Tingkat Kelurahan

Sebagai informasi, dari 120 pasang pengantin yang diperbarui itu, ada yang berusia 73 tahun dan termuda 15 tahun.

Selama ini sebagai pasangan "Nikah Sirri" (belum nikah resmi) ada di antara mereka sudah punya delapan orang anak, dan juga sudah punya cucu. Sehingga dengan adanya Nikah Massal ini, mereka benar- benar-benar merasa bahagia.

(ara)

Editor : Fuart