SURABAYA | ARTIK.ID - Pemimpin Chechnya membagikan video ucapan selamat hari Raya yang disampaikan Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Indonesia, LaNyalla Mahmud Mattalitti.
Video LaNyalla itu dibagikan Ramzan Kadyrov melalui akun Telegramnya pada Jumat (06/05/2022).
Baca Juga: Selain Obat Sirup yang Bermasalah, Lanyalla Minta BPOM Periksa Vaksin Imunisasi
Diketahui unggahan tersebut juga telah viral di berbagai aplikasi sosmed
Melalui Telegram-nya, Kadyrov berterimakasih atas ucapan tulus dari La Nyala.
"Semoga Idul Fitri terus menginspirasi dan memberi kekuatan iman untuk beribadah kepada Allah dan memberi kita kemampuan untuk melakukan segala kemungkinan untuk kemakmuran dan keamanan negara kita - baik Chechnya dan Indonesia, serta Federasi Rusia dan kemanusiaan sebagai secara keseluruhan," kata La Nyalla.
Baca Juga:
Kepala Republik Rakyat Lugansk Telah Menunjuk Duta Besarnya di RusiaBaca Juga: Guru PPPK Tak Dapat Gaji Selama 9 Bulan, LaNyalla Ingatkan Pemda
Dilansir dari akun Instagram resmi kedutaan besar Rusia untuk Republik Indonesia @rusemb_indonesia, Ramzan Kadyrov mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya atas ucapan tulus dari La Nyalla saat perayaan Idul Fitri.
Menanggapi ucapan selamat Idul Fitri dari La Nyalla, Ramzan Kadyrov juga mengaku bahwa ia bersama seluruh rakyatnya merasa senang mendapat ucapan hangat dari negara yang jauh untuk Republik Chechnya.
“Saya sangat senang mendengar ucapan hangat dan harapan tulus dari negara yang jauh untuk Republik Chechnya dan rakyatnya. Saya sepenuh hati berharap perdamaian dan kemakmuran untuk Republik Indonesia dan rakyatnya,” ungkap Kadyrov.
Baca Juga: Ketua DPD RI Minta TNI Bantu Relawan MER-C yang Tak Bisa Masuk Palestina
Kadyrov juga menambahkan harapan bahwa di masa depan, negara Indonesia dan Republik Chechnya dapat menjalin persahabatan yang kuat serta tanpa pamrih.
“Saya juga mengucapkan selamat kepada seluruh umat Islam pada hari raya Idul Fitri! Saya berharap pada masa depan rakyat kita (Indonesia dan Chechnya) akan menjadi contoh nyata persahabatan yang kuat dan tanpa pamrih,” pungkas Kadyrov.
(ara)
Editor : Natasya