SURABAYA | ARTIK.ID - Dilansir dari kantor berita Tass, Jumat (25/03/2022), Situasi di Ukraina saat ini merupakan konsekuensi dari kesalahan politik yang dibuat setelah runtuhnya Tembok Berlin.
Hal itu disampaikan mantan Kanselir Jerman Gerhard Schroeder ketika berbicara di kota Kartepe, Turki.
"Kami belum menciptakan arsitektur keamanan yang akan mengatasi situasi yang berubah setelah runtuhnya Tembok Berlin," kata Schroeder, dikutip oleh outlet berita Die Welt.
Menurutnya Perang di Ukraina adalah akibat dari kegagalan politik tersebut, maka itu ke depan Eropa harus memperluas kemampuan pertahanannya.
"Eropa harus lebih bertanggung jawab atas keamanannya, baik di UE atau di NATO, namun begitu, Eropa tidak boleh pada saat yang sama fokus pada bidang militer secara eksklusif,” pungkasnya.
(ara)
Editor : Natasya