Jelang Nataru, KNPI Medan Bantu Masyarakat Kurang Mampu Di Medan Selayang

avatar Artik

MEDAN - Dewan Pengurus Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI) Kota Medan bersama Anggota DPRD Sumut Meryl Rouli Saragih lakukan safari Natal dengan melakukan Bagi-bagi sembako kepada masyarakat kurang mampu di Empat Kelurahan se Kecamtan Medan Selayang, pada Jumat (10/12/2021).

Sekretaris DPD KNPI Medan Roy Ekaristy Sihombing dalam keterangannya mengatakan bahwa kegiatan ini sengaja dilakukan untuk membantu masyarakat kurang mampu dalam merayakan Natal,

“Kita tahu saat ini masyarakat sedang mengalami kesulitan akibat Pandemi Covid 19, maka dari itu kita sebagai bagian dari masyarakat terpanggil untuk membantu meringankan Beban mereka” Ujar Roy.

Roy menambahkan jika kegiatan kali ini bekerjasama dengan Anggota DPRD Sumut Meryl Rouli Saragih sebagai bagian kerjasama strategis dalam melaksanakan kerja-kerja sosial di masyarakat,

“Sebagai Organisasi yang menaungi unsur Pemuda, tentu kita membuka diri kepada siapapun untuk bersama-sama melakukan progam-progam kemasyarakatan” Ungkap Roy.

Selain itu kata Roy pihaknya juga bekerjasama berkolaborasi dengan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Medan, Pemuda Batak Bersatu (PBB) Medan selayang, Forum Batak Intelektual (FBI) Medan selayang dan Pemuda Panca Marga (PPM) Medan dan Unsur Karang Taruna.

“Semoga dengan kolaborasi ini bisa menambah kekompakan seluruh elemen Pemuda dan masyarakat Kota Medan, agar Kota medan semakin maju lagi” Pungkas Roy.

Dari pantauan dilapangan kegiatan berjalan lancar dan masyarakat merasa senang dengan bantuan diberikan dan tampak pula kekompakan pengurus-pengurus elemen pemuda dalam bahu-membahu membantu masyarakat menjelang perayaan Nataru.

(zar)

Editor : Amatus Rahakbauw