ARTIK.ID - Rupanya kabar majunya Siti Marwiyah yang merupakan adik Bungsu Menko Polhukam Mahfud MD menjadi Rektor Universitas Dr. Soetomo (Unitomo) sudah tersebar luas tidak hanya di lingkungan kampus dan mahasiswa saja, namun sudah menjadi perbincangan hangat di sejumlah perguruan tinggi negeri dan swasta di Indonesia, hingga kalangan pebisnis.
Tentu hal itu menjadi kabar baik bagi Civitas Akademika Unitomo. Pasalnya, sebab mendapatkan tanggapan positif yang berpotensi besar untuk kemajuan kampus. Terutama suksesnya program Kampus Merdeka yang digaungkan oleh Mendikbudristek Nadiem Makarim.
Baca Juga: Mahasiswa Unitomo, Aktivis 98, Jadi Wakil Menteri HAM di Kabinet Prabowo
Siti Marwiyah mengakui, begitu ia dan tim mengiklankan diri maju dalam bursa calon rektor Unitomo , banyak lembaga dan perusahaan raksasa siap menjalin kerja sama. "Ketika kami mengiklankan diri bahwa kami akan maju, banyak yang siap kerja sama mewujudkan program kampus merdeka. Ada lembaga pemerintah, ada juga perusahaan yang siap membantu mahasiswa magang bahkan sampai dapat beasiswa," katanya.
Selain Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Perguruan Tinggi Swasta (PTS), Siti mengungkapkan dirinya sudah berkomunikasi dengan beberapa perusahaan seperti Sinarmas, Holcim hingga Dompet Dhuafa yang siap bekerjasama dengan Unitomo. Tawaran yang terus mengalir itu menjadi semangat serta membuktikan kesiapan mewujudkan program kampus merdeka.
"Acara penceblosannya akan dilaksanakan besok, mohon doanya rekan-rekan sekalian," ujarnya dalam pesan singkat, Jumat (7/5/2021)
Baca Juga: Orling FKIP Unitomo 2024 Sukses Digelar, Hadir Berbagai Inovasi dan Caraka Malam yang Lebih Berkesan
Siti Marwiyah mengatakan, bahwa pencalonannya tersebut bukan semata-mata untuk meraih kekuasaan belaka. Lebih dari itu, jika diamanati oleh masyarakat Unitomo menjadi pimpinan, ia berkomitmen akan selalu melakukan evaluasi setiap kegiatan dan mendengar aspirasi civitas akademika.
"Kepemimpinan kami adalah untuk bersama civitas akademika, bukan kepemimpinan struktural belaka. Tapi bagaimana kedepan kami akan selalu bersama civitas akademika. Komitmen kami adalah membangun kebersamaan dengan kepemimpinan transformasional demi terciptanya kampus Universitas Dr Soetomo yang maju dan harmonis," ujarnya.
Lebih jauh Siti Marwiyah memaparkan bahwa pencalonan dirinya juga telah mendapat restu dari Rektor sebelumnya yakni Bahrul Amiq, dan beberapa beberapa pentinggi lainnya, untuk meneruskan cita-cita para pendahulu termasuk pendiri Unitomo.
Baca Juga: Unitomo Tingkatkan Pendapatan PKL Gaza dengan Konsep Green Economy dan Pemasaran Online
"Jadi sekali lagi saya mohon doa rekan-rekan menyongsong penceblosan besok," pungkasnya.
(ART)
Editor : Fudai