Peluang 3 Laksamana Madya Sebagai Pengganti KSAL

JAKARTA - Belakangan ini calon pengganti yang akan menduduki jabatan AL-1 mulai ramai di bahas. Hal ini mengingat KSAL Laksamana TNI Muhammad Ali akan memasuki masa purna tugas pada bulan April.

Laksamana TNI Muhammad Ali mulai menjabat 28 Desember 2022 setelah menggantikan Laksamana TNI Yudo Margono kala itu ya akan menjabat sebagai Panglima TNI.

Baca Juga: Asrenum panglima TNI laksamana muda (laksda)TNI Edwin promosi naik pangkat bintang tiga jabatan baru

Pria kelahiran Bandung Jawa Barat pada tanggal 9 April 1967 adalah alumni Akademi Angkatan Laut (AAL) tahun 1989.

Saat ini TNI Angkatan Laut memiliki 3 perwira tinggi (Pati) yang memiliki peluang mengemban jabatan pucuk pimpinan di Matra laut tersebut.

1. Laksdya TNI Erwin S. Aldedharma

Perwira tinggi kelahiran 5 Mei 1970 saat ini masih menjabat sebagai Wakil Kepala Staf Angkatan Laut (Wakasal) sejak 26 Oktober 2023.

Erwin yang merupakan lulusan Akademi Angkatan Laut 1991, Sebelum menduduki jabatannya saat ini ia juga sempat menjabat sebagai Kaskoarmada I sebelum akhirnya dipercaya sebagai Pangkolinlamil 2021 hingga Wadanjen Akademi TNI di tahun 2022, selanjutnya tahun 2023 Erwin dipercaya sebagai Pangkoarmada I serta mendapatkan bintang tiga (Laksdya ) ketiga menjadi Pangkogabwilhan I.

2. Laksdya TNI Irvansyah

Baca Juga: Warga Sidoarjo Kekurangan Air, Pangkalan TNI AL Tolitoli Suplai dengan Truk 5.000 Liter

Perwira tinggi dengan tiga bintang di pundak ini dikenal sebagai alumni Akademi Angkatan Laut 1990 yang lahir 10 Mei 1968 ini sekarang menjabat sebagai Kepala Badan Keamanan Laut (Bakamla).

Adapun jabatan sebelumnya yang pernah diembannya adalah sebagai Pangkolinlamil, Panglima komando Armada III serta Pangkogabwilhan I hingga akhirnya menduduki jabatannya saat ini sebagai Kepala Bakamla.

3. Laksdya TNI Edwin, SH, M.Han, MH.

Perwira tinggi Bintang Tiga Angkatan Laut kelahiran 2 Agustus 1969 ini adalah alumnus AAL Angkatan XXXVII tahun 1991 yang saat ini menjabat Wakil gubernur Lemhannas.

Baca Juga: Batalyon Intai Amfibi 2 Marinir Gelar Operasi Rubber Duck di Selat Madura

Berbagai jabatan strategis pernah diembannya seperti komandan KRI serta Komandan Pangkalan AL (Danlanal TBK ) saat berpangkat Pamen hingga pangkat bintang nya turun saat ditunjuk sebagai Komandan pangkalan utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal V) Surabaya. Sebagai perwira dengan brevet penerbang Edwin juga pernah menduduki posisi Komandan Pusat Penerbangan TNI- AL (Danpuspenerbal).

Posisi lain yang pernah diemban Laksamana bintang tiga yang juga dikenal sebagai jago tembak dibeberapa event olah raga menembak ini antara lain Danpuspomal, Danpuspom TNI, Pangkolinlamil hingga dipercaya menjadi Asrena KSAL serta menjabat Asrenum Panglima TNI.

Selain karier militer Edwin juga aktif dalam dunia karya tulis, dimana baru baru ini juga telah meluncurkan buku yang ditulisnya dengan Judul Potensi Maritim untuk Swasembada Pangan, dimana saat peluncuran bukunya juga dihadiri oleh kalangan akademisi, profesional kelautan, Mantan KSAL serta KSAL Laksamana TNI M. Ali.

Dengan beberapa profile beberapa perwira tinggi bintang tiga (Laksdya) yang saat ini dimiliki oleh TNI AL, akan menjadi pertimbangan Presiden Prabowo Subianto sebagai pengambil keputusan akhir dalam menentukan pucuk pimpinan tertinggi di lingkungan TNI Angkatan Laut. (DQ)

Editor : Bahri