MUTU Bukukan Pendapatan Rp202,11 Miliar dan Laba Bersih Rp28,12 Miliar di 9M 2023

Reporter : Fudai

JAKARTA | ARTIK.ID - Perusahaan jasa pengujian dan inspeksi, PT Mutuagung Lestari Tbk (MUTU), membukukan pendapatan sebesar Rp202,11 miliar sepanjang Januari-September (9M) 2023.

Jumlah tersebut tumbuh 23,9% secara year-on-year (yoy) atau dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.

Baca juga: WIKA Terbitkan 92,24 Miliar Lembar Saham Baru untuk Mendanai IKN

Pertumbuhan pendapatan MUTU ditopang oleh pertumbuhan dari seluruh lini bisnisnya.

Jasa sertifikasi produk berkontribusi sebesar Rp79,65 miliar, jasa pengujian laboratorium berkontribusi sebanyak Rp75,78 miliar, serta jasa surveyor dan inspeksi teknis Rp46,68 miliar.

Baca juga: PT Bank BTPN Bakal Rights Issue 3,09 Miliar Lembar Saham

Dengan kinerja pendapatan tersebut, MUTU mencetak laba bersih sebesar Rp28,12 miliar pada 9M 2023. Laba bersih perseroan tumbuh 56,3% yoy.

Per 30 September 2023, total aset MUTU tercatat sebesar Rp269,22 miliar dengan kas dan setara kas sebanyak Rp60,09 miliar. Sementara itu total ekuitas perseroan tercatat sebesar Rp199,36 miliar.

Baca juga: WEGE Dominasi Proyek Pemerintahan, Bukukan Kontrak Baru Hingga Rp3,32 Triliun

MUTU mulai tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) sejak 9 Agustus 2023. Dalam Initial Public Offering (IPO) yang digelar, perseroan menghimpun dana segar Rp101,83 miliar.

(ara)

Editor : Fuart

Peristiwa
10 Berita Teratas Pekan Ini
Berita Terbaru