JEMBRANA | ARTIK.ID - Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascan) Negara usai dilantik oleh ketua Bawaslu Jembrana pada hari kamis tanggal 27 Oktober 2022 kemaren bertempat di salah satu hotel di Jembrana bersama 4 (empat) kecamatan lainnya, yakni kecamatan Jembrana, Kecamatan Mendoyo, Kecamatan Pekutatan, dan Kecamatan Melaya.
Pada hari ini senin 31 Oktober 2022 yang merupakan hari pertama kerja, komisioner panwas kecamatan negara yang berjumlah 3 orang, diantaranya I Putu Indrabayu (ketua merangkap anggota) Sayu Ketut Suciati (anggota) Matlani (anggota) melakukan bersih-bersih kantor serta dilanjutkan dengan rapat kerja bersama antara komisioner beserta jajaran staf teknis dan staf pendukung yang akan bertugas di kecamatan Negara.
Baca juga: Dalam Pembinaan Penanganan Pelanggaran, Wirka ; Tegaskan Prioritaskan Pencegahan
Bayu (sapaan akrabnya) menyampaikan saat rapat berlangsung, Kami sengaja berkumpul untuk rapat pedana yang dilanjutkan bersih-bersih kator yang akan kita tempati ini selama tahapan pemilu 2024 ini berlangsung, agar kita bisa saling mengenal antar yang satu dengan yang lain, baik yang sudah lama maupung yang masih baru bergabung. Saya juga berharap agar nantinya kedepan kita bisa selalu bersama-sama dan tetap menjaga kekompakan (time work) dan saling terbuka antara satu dengan yang lainnya.
Baca juga: Perkuat Jejaring, Panwascam Negara Kunjungi Lurah dan Perbekel
Untuk diketahui, jajaran staf yang akan bertugas di kecamatan negara diantaranya; Ni Putu Vila Armawati, Ni Kadek Ratna Dwi Puspita Yanti, Made Jody Surya Mahendra, (staf teknis) Ni Kadek Dwi Kurnia Sari, I Kadek Candra Kotama (staf Pendukung). (lani)
Editor : Lani