SAMARINDA | ARTIK.ID - Terjadi laka lantas di Jl. Ampera Kelurahan Rawamakmur Kecamatan Palaran, yang melibatkan Truk isuzu nopol KT 8618 N yang dikemudikan oleh Samiran (49), warga jalan Adi Sucipto RT 01. Diketahui truk tersebut bermuatan mihun dari Peti Kemas Palaran.
Piket laka lantas Polsek Palaran, Aiptu Suparianto, Sabtu (11/06/2022), dalam keterangan pers mengatakan, dari keterangan sopir truk, sebelum terjadi laka, Truk Izuzu KT 8618 N dari arah peti kemas palaran melaju ke arah samarinda, tiba di jalan menurun dan menikung tepatnya di jalan Ampera, tiba-tiba dua pengendara motor memdahului dari sebelah kiri.
Baca juga: Kecelakaan Beruntun di Jembatan Melik Banyuwangi, Empat Pemotor Terluka
Akibat hal itu pengemudi mengalami kaget dan reflek langsung banting setir ke kanan hingga mobil oleng lalu terbalik.
"Saya kaget tiba-tiba ada motor mepet dan, saya takut motor itu tersenggol mobil lalu saya reflek banting setir," Aiptu Suparianto meniru keterangan supir truk.
Baca Juga:
Lantaran Curi Besi Kusen, Pelaku Asal Omben, Sampang Diringkus Polisi
Aiptu Suparianto menambahkan, dalam laka tersebut tidak ada korban jiwa, kendaraan dan muatanpun sudah dievakuasi. Peristiwa itu terjadi pada, Jumat (10/06/2022), kemarin.
Baca juga: Kecelakaan Beruntun di Jembatan Melik Banyuwangi, Empat Pemotor Terluka
Proses evakuasi dibantu personel beat 10 dari Call center 110 Polresta Samarinda.
"Muatan di pindahkan ke kendaraan lainnya, dan truk juga di tarik ke bengkel," Imbuh Aiptu Suparianto
Kapolsek Palaran AKP Tri Satria Firdaus,S.I.K dikonfirmasi, Sabtu (11/06/2022) juga membenarkan, adanya kejadian itu.
Baca juga: Pengemudi Motor Trail Tewas Terlindas Truk di Alam Sutera Tangerang Selatan
"Alhamdulillah dalam laka tersebut tidak ada korban jiwa dan hanya kerugian meteril saja," ujarnya
(ara)
Editor : Fuart