Wali Kota Eri Cahyadi Rela Antre Beli Tiket untuk Dukung Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17

SURABAYA | ARTIK.ID - Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi ikut mendukung Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023.

Eri Cahyadi membeli tiket sendiri untuk nonton langsung pertandingan Indonesia melawan Ekuador dan Panama di Stadion Gelora Bung Tomo, Rabu (15/11).

Baca Juga: Gerakan Aspirasi Surabaya(GAS) Prihatin dengan Taman Tak Terawat dan Parkir Liar di Surabaya

"Saya mau memberi contoh pada warga Surabaya, kalau mau dukung timnas kita, ya harus berjuang beli tiket," kata Eri Cahyadi.

Meskipun sebagai wali kota, Eri Cahyadi mengaku tidak mendapat fasilitas khusus. Dengan begitu Eri menyebut dirinya bisa merasakan atmosfer Piala Dunia U-17 dengan naik shuttle bus, antre tiket, dan duduk bareng suporter lainnya di stadion.

Baca Juga: QA Space Sukses Hadirkan Instalasi Seni Outdoor Pertama di Fairway Nine Mall Surabaya

"Untuk menyukseskan Piala Dunia U-17 bisa dengan cara apa aja. Salah satunya, dengan beli tiket dan dukung Timnas Indonesia langsung di stadion," ungkap Eri Cahyadi.

Pada kesempatan itu, Wali Kota mengajak seluruh elemen masyarakat di Kota Pahlawan untuk nonton pertandingan Indonesia melawan Maroko di Stadion GBT pada Kamis (16/11/2023) malam ini.

Baca Juga: Kampanye Pilgub Jatim, Khofifah Indar Parawansa Syuting Video Klip Bersama Dewa 19

"Ayo kita dukung Timnas Indonesia bersama-sama," pungkasnya.

(ara)

Editor : Fuart