Rutan Surabaya Terima Rombongan Mudik Bersama Kemenkumham

Artik

SIDOARJO I ARTIK.ID -Tahun ini Presiden Joko Widodo menyatakan bahwa akan diselenggarakan mudik lebaran tahun 2022 setelah melihat tren penurunan angka Covid-19 di Indonesia. Setelah 2 tahun tidak adanya mudik, pada tahun ini Kementerian Hukum dan HAM menyelenggarakan mudik bersama yang diberangkatkan dari kantor Kementerian Hukum dan HAM di Jakarta dengan tujuan berbagai kota di beberapa provinsi di Indonesia. Jawa Timur menjadi salah satu tujuan mudik kali ini.

Ditunjuk sebagai garis finish mudik bersama Kemenkumham, Rutan kelas I Surabaya Kanwil Kemenkumham Jawa Timur menyambut rombongan mudik yang diberangkatkan langsung oleh Sekretaris Jenderal Kemenkumham, Komjen Pol. Andap Budhi Revianto , jum'at (29/04/2022).

Menempuh perjalanan selama 16 jam, sebanyak 60 peserta mudik dengan tujuan Surabaya telah tiba di halaman Rutan kelas I Surabaya. Rombongan peserta disambut langsung oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Jawa Timur, Teguh Wibowo, di halaman Rutan kelas I Surabaya.

Teguh mengucapkan selamat datang kepada rombongan di Rutan kelas I Surabaya. “Atas nama Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Timur, kami mengucapkan selamat datang di kota Surabaya, Semoga selalu diberi kesehatan agar ketika kembali ke Jakarta nanti dapat melaksanakan tugas kembali,” ujar Teguh.

Sambutan juga diberikan oleh Kepala Rutan kelas I Surabaya, Wahyu Hendrajati, yang menyatakan bahwa Rutan Surabaya menyediakan transportasi bagi peserta mudik yang ingin melanjutkan perjalanan ke terminal terdekat.

(GP)

Editor : Gatot P

Peristiwa
10 Berita Teratas Pekan Ini
Berita Terbaru