Damkar Sigap Tangani Kebakaran Gudang di Desa Sidaharja Tegal

avatar Artik

TEGAL | ARTIK.ID - Kebakaran melanda bangunan gudang yang berlokasi di Desa Sidaharja RT.02 RW.02 Kecamatan Suradadi Kabupaten Tegal, Rabu (30/11/2022)

Saksi di lokasi kejadian Bahrun (45) mengatakan, kebakaran terjadi sekitar Pukul 21.40 WIB.

Baca Juga: Diguyur Hujan Lebat Ibu Kota Banjir, Pemadam Jakarta Terjunkan 3 Personel Evakuasi Lansia

Kemudian warga melaporkan ke pihak BPBD dengan sambungan telepon yang diteruakan ke pos DAMKAR.

Atas laporan itu Armada serta personil Damkar 1 langsung merapat ke TKP untuk melakukan penanganan.

"Sekitar Pukul 21.40 WIB, saya melihat asap dan api yang sudah membesar dan meluas, karena makin besar maka kami minta bantuan damkar," kata Bahrun.

Baca Juga: Sakit dan Kena Longsor, Warga Bugel Dapat Kursi Roda dari Penjabat Wali Kota Salatiga

Pukul 22.00 Damkar datang dan langsung menangani lokasi yang terbakar serta memastikan api benar-benar padam.

"Saya lihat pihak damkar sekitar pukul 22.00 WIB pihak damkar sudah di lokasi," tutur Bahrun.

Baca Juga: Sebuah Bar di Jalan Tanjung Duren Terbakar, 15 Unit Damkar Dikerahkan

Tidak ada korban jiwa dalam kebakatan tersebut, hanya material bangunan yang terdampak. Pukul 23.40 WIB api sudah berhasil dipadamkan.

(ara)

Editor : Fuart