1 Abad Setia Hati Terate, Jadilah Pesilat Berbudi Luhur

Artik

SIDOARJO | ARTIK ID - Peringatan 1 Abad Setia Hati Terate Emas Nasional dan Internasional menggelar Kenduri Nasional, acara Kenduri Nasional Setia Hati Terate cabang Sidoarjo pusat Madiun, mendoakan leluhur dan pendiri Setia Hati Terate dengan tujuan mendidik manusia berbudi luhur agar mengerti benar dan salah.

Kenduri Nasional 1 Abad Setia Hati Teratai cabang Sidoarjo dihadiri oleh ketua cabang Sidoarjo Kang Mursito, ketua ranting kang Dasrip, serta kang Widodo selaku wakil ketua ranting bidang keamanan.
Hadir pula Kapolsek, Koramil,Camat, serta ketua Pagar Nusa.

Baca juga: KPU Sidoarjo Temukan 3.000 Surat Suara yang Sudah Sobek dan Bolong, Alias Rusak

Baca juga: Peringatan Haornas XXXIX Lanud Muljono Gelar Upacara

Dalam kesempatan acara, wakil ketua ranting bidang keamanan Widodo mengatakan, " Saya selaku pengurus bidang keamanan selalu bersinergi dengan Kapolres Sidoarjo, Kapolsek serta Stick Holder kabupaten Sidoarjo. Saya menghimbau, menjadi pendekar setia hati Terate harus menjunjung tinggi nama baik organisasi, agar berguna untuk anggota dan masyarakat pada umumnya, serta tidak melakukan kriminalitas sesuai arahan ketua cabang Sidoarjo kang mas Mursito, " ungkapnya.


(Gle)

Baca juga: Bharata Jatim Memberi Dukungan Penuh Prabowo Presiden 2024 Mendatang

 

Editor : admin

Peristiwa
10 Berita Teratas Pekan Ini
Berita Terbaru