Hati-hati di Jalan! Ada Laka di Sukabumi, Tiga Orang Tewas

Artik
(Foto: Istimewa)

SUKABUMI | ARTIK.ID - Terjadi kecelakaan lalu lintas di ruas Jalan Geopark Ciletuh-Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi yang mengakibatkan tiga orang meninggal dunia, Senin (28/3/2022).

Lka tersebut tepatnya terjadi di Kampung Ciporeang RT 04/08 Desa dan Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi.

Baca juga: Kebakaran di Sukabumi, Satu Rumah Warga Ludes dan Dua Lainnya Rusak Berat

Kanit Gakum Satlantas Polres Sukabumi Ipda M. Yanuar Fajar, Senin (28/03/2022), mengatakan, peristiwa kecelakaan itu terjadi pada Ahad 27 Maret 2022 malam, sekitar pukul 19.00 WIB.

Menurutnya, berdasarkan laporan yang diterima, kejadian berawal dari sebuah kendaraan motor Honda Vario F 4595 OU yang dikendarai Yusup Santosa dengan membawa dua penumpang melaju dari arah Ciemas menuju Palangpang.

"Setibanya di tempat kejadian, yang melintasi jalan menurun tikungan ke kana, kendaraan tersebut hilang kendali oleng ke sebelah kanan jalan, lalu bagian sebelah kanan menyenggol kendaraan lain di depannya," ujar Yanuar.

Dikatakan Yanuar, Honda Vario menyenggol bagian samping kiri sepeda motor honda Supra F 3965 SI yang dikendarai Anindia Zikri dengan membawa satu penumpang.

Akibatnya, satu pengendara Honda Vario meninggal dunia di tempat dengan luka di kepala, telinga hidung dan mulut mengeluarkan darah.

"Untuk dua penumpang Honda Vario mengalami luka berat. Namun Informasi terakhir hari ini, meninggal di Rumah sakit. Sementara, pengendara Honda Supra mengalami luka ringan dan sehat," pungkasnya.

(ara)

Editor : Fuart

Peristiwa
10 Berita Teratas Pekan Ini
Berita Terbaru