Band Asal Jombang, Fiore, Rilis “When The Seasons Change” dengan Kisah Penuh Makna

Reporter : Fudai

JOMBANG - Band emo asal Jombang, Fiore kembali merilis single terbaru “When The Seasons Change” dua tahun setelah album perdana mereka Tell A Story yang rilis 2022 lalu dan single “Termala” pada 2023. Fajar Ikhsani (Vocal/Guitar), Tomy DC (Guitar), Dhani (Guitar), Afandi Bakir (Vocal/Bass), Umar Faruq (Drum) kembali menyelami tema depresif dalam lagu ini. 

Namun, kali ini bukan dari perspektif sepasang kekasih namun dari perspektif keluarga muda.Single “When The Seasons Change” ini bertema kisah yang awalnya penuh harapan namun berakhir duka di mana harapan-harapan yang banyak tadi kini tersisa tinggal satu dan harus dijaga dengan baik.

Kisah ini juga terinspirasi dari pengalaman teman dekat dari Fiore. Berawal ketika pasangan suami istri muda mulai mendapatkan harapan mereka satu-persatu terwujud. 

"Namun, ketika sang suami berharap menjalani cita-cita bersama, ternyata, sang istri tidak bisaikut menemani karena meninggal setelah melahirkan,” kuak Umar.

Artwork dari single “When The Seasons Change” juga sejalan dengan kisah lagu tersebut, di mana terhambar bunga-bunga bertebaran di antara sosok laki-laki dan anak kecil.

“Salah satu harapan pasangan tersebut tergambar di dalam artwork sebagai bunga-bunga yangbertebaran yang mencerminkan harapan-harapan yang telah mekar, dan harapan terbesarnya adalah anak,” lanjut Umar.

Single “When The Seasons Change” yang terpilih sebagai single jagoan untuk album mendatang dari Fiore ini juga adalah track terakhir dari album tersebut. Dengan pendekatan musikal berbeda, kali ini Fiore menambah nuansa nelangsa lagu tersebut dengan sebuah ending antiklimaks.

“Single ini juga banyak elemen repetisi, part yang diulang-ulang terus, yang menggambarkan selama perjalanan, diharapkan rutinitasnya berakhir bahagia, ternyata antiklimaks,” tutur Umar.

Proses produksi “When the Seasons Change” dimulai pada April 2024, bersamaan dengan produksi lagu-lagu yang lain yang akan hadir di EP mendatang. Single ini diproduksi oleh Fiore dengan lirik ditulis oleh sang vokalis Fajar Ikhsani, direkam oleh Fajar Ikhsani, Yudysfianda di MDuabelas Studio. 

Untuk sound engineer yang menangani mixing dan mastering lagu ini, Fiore memilih Winaldy Senna sedangkan untuk pengerjaan Artwork album oleh @Every.day.hate. Bagi penggemar emo yang juga menyukai 2nd wave emo ala The Gloria Record, Mineral atau Elliott bahkan penggemar Last Child, single ini sangat bisa dimasukkan ke playlist. 

Single “When The Seasons Change” dari Fiore ini segera hadir di semua DSP pada 31 Oktober 2024.

Editor : Fudai

Peristiwa
10 Berita Teratas Pekan Ini
Berita Terbaru